Kejari Lebak Dampingi Hukum Proyek Upland Peternakan

Bertempat di Ruang Rapat Bidang Perdata dan TUN Kejaksaan Negeri Lebak, dilaksanakan Kick Off Meeting terkait pemaparan kegiatan Upland Project bidang Peternakan Tahun Anggaran 2025-2026. Kegiatan yang dihadiri  Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) Lebak, Rahmat Yuniar,  beserta jajaran pejabat eselon III lingkup Disnakeswan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Lebak, Devi Freddy Mustika.

 

​Pertemuan ini merupakan tindak lanjut atas permohonan pendampingan hukum dari Disnakeswan terkait penyelenggaraan kegiatan Upland Project Bidang Peternakan TA 2025-2026.

 

​Kepala Kejaksaan Negeri Lebak, Devi Freddy Mustika, dalam kesempatan tersebut menyampaikan pentingnya pendampingan hukum dalam proyek besar seperti Upland Peternakan. "Pendampingan hukum ini kami lakukan untuk memastikan bahwa seluruh tahapan pelaksanaan Upland Project bidang Peternakan berjalan sesuai dengan koridor hukum yang berlaku, sehingga terhindar dari potensi penyimpangan dan dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat," kata Devi Freddy Mustika, Senin (26/5/2025).

 

​Ia menambahkan bahwa Kejari Lebak  berkomitmen untuk mendukung penuh keberhasilan proyek ini demi kemajuan sektor peternakan di daerah ini.

 

​Proyek Upland bidang Peternakan sendiri merupakan kegiatan usaha peternakan yang komprehensif, meliputi pengembangan on-farm sampai off-farm. Program ini merupakan program dari Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementerian Pertanian atas dukungan dari Islamic Development Bank (IsDB) dan International Fund For Agricultural Development (IFAD).

 

​Kepala Disnakeswan Lebak, Rahmat Yuniar, menyambut baik inisiatif pendampingan hukum ini. "Kami sangat mengapresiasi dukungan dari Kejaksaan Negeri Lebak dalam mendampingi proyek Upland Peternakan ini. Dengan adanya pendampingan hukum, kami merasa lebih tenang dan yakin bahwa seluruh kegiatan akan terlaksana sesuai regulasi yang berlaku," ujar Rahmat Yuniar.

 

​Diharapkan melalui rapat ini, kegiatan Upland Peternakan dapat berjalan dengan baik dan sukses sehingga mampu mendukung pembangunan Peternakan di Kabupaten Lebak secara signifikan.

 

​"Kami berharap melalui proyek ini, sektor peternakan di Kabupaten Lebak dapat berkembang pesat, meningkatkan kesejahteraan peternak, dan mendukung ketahanan pangan daerah," kata Rahmat.​

 

Repost dari RRI : https://www.rri.co.id/banten/hukum/1544078/kejari-lebak-dampingi-hukum-proyek-upland-peternakan