Demi Penuhi Program Makan dan Susu Gratis, 1.000 Ekor Sapi Perah Impor Akan Didatangkan ke Banyumas

Banyumas - Balai Besar Pembibitan Ternak Unggul dan Hijauan Pakan Ternak (BBPTUHPT) Baturraden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, berencana mendatangkan 1.000 ekor sapi perah impor.

 

Langkah ini diambil untuk mendukung swasembada pangan serta memenuhi program makan dan minum susu gratis yang menjadi kebijakan prioritas pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Kepala BBPTUHPT Baturraden, Dani Kusworo, menjelaskan bahwa salah satu strategi jangka menengah untuk meningkatkan produksi susu dan daging nasional adalah mendorong investasi.

 

"Kami akan melaksanakan kerja sama dengan investor sebagai dukungan program nasional. Kerja sama investasi sejumlah 1.000 ekor sapi perah," ujar Dani kepada wartawan pada Senin (13/1/2025).

 

Sapi perah tersebut direncanakan akan dialokasikan di Main Farm Manggala, Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas, melalui kerja sama pemanfaatan aset.

 

Dani menambahkan bahwa salah satu investor dari PT Suri telah melakukan peninjauan langsung ke lapangan. Sarana serta prasarana yang ada di BBPTUHPT Baturraden dianggap sangat mendukung untuk pelaksanaan kerja sama tersebut.

 

Dukungan juga datang dari Bupati Banyumas terpilih, Sadewo Tri Lastiono, yang telah meninjau lokasi secara langsung. "Dukungan ini akan menjadi kolaborasi yang harmonis antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan investor, serta merupakan peluang subsektor peternakan dalam rangka mendukung program makan bergizi dan minum susu," kata Dani.

 

Lebih lanjut, Dani menjelaskan bahwa secara nasional diperlukan dukungan dari 200 pelaku usaha untuk mendukung penambahan populasi 1 juta ekor sapi perah dan 1 juta ekor sapi pedaging. Ia juga menambahkan bahwa pihaknya bekerja sama dengan Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto untuk penyediaan susu bagi gerakan minum susu di Banyumas.

 

Selain itu, pihak Kodim 0701/Banyumas juga sedang menjajaki kerja sama pemanfaatan susu dari BBPTUHPT untuk pemenuhan program makan bergizi gratis. 

 

Repost dari Kompas :

https://regional.kompas.com/read/2025/01/13/105803378/demi-penuhi-program-makan-dan-susu-gratis-1000-ekor-sapi-perah-impor-akan?utm_source=Whatsapp&utm_medium=Referral&utm_campaign=Top_Mobile